Skip to main content
Berita Kegiatan

Asistensi Penguatan Ketahanan Keluarga Dirangkaikan Dengan Tali Asih di Desa Setia Budi

Dibaca: 2 Oleh 09 Okt 2020Desember 18th, 2020Tidak ada komentar
Asistensi Penguatan Ketahanan Keluarga Dirangkaikan Dengan Tali Asih di Desa Setia Budi
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

bengkayangkab.bnn.go.id, Bengkayang – Dalam rangka Asistensi Penguatan Ketahanan Keluarga Berbasis Sumber Daya Pembangunan Kelurahan/Desa  sebagai Program Prioritas Nasional Tahun 2020, maka BNN Kabupaten Bengkayang bersama stake holder Dinas PMPD2T dan Kantor Kesbangpol melaksanakan fasilitasi di Desa Setia Budi. Acara berlangsung pada hari Selasa, 07 Oktober 2020. Kegiatan ini bertujuan  agar Desa Setia Budi sebagai Desa Bersinar yang merupakan Pilot Project secara nasional dapat menyediakan dana yang bersumber dari dana desa untuk melaksanakan kegiatan P4GN. Hadir pada pertemuan ini Kepala Desa Setia Budi, Ketua BPD, Sekdes, Kaur Perencanaan, Bendahara dan perwakilan aparat desa. Bertindak sebagai fasilitator adalah Kasi P2M BNNK Bengkayang, Kepala Dinas Dinas PMPD2T dan Kepala Seksi Ketahanan Seni Budaya, Agama, Kemasyarakatan & Ekonomi Kantor Kesbangpol.

Kegiatan ini dirangkaikan juga dengan pemberian Tali Asih kepada warga yang membutuhkan di Desa Setia Budi sebagai wujud kepedulian BNNK Bengkayang terhadap warga. Penyerahan sembako diwakili oleh DWP BNNK Bengkayang bersama Kepala Seksi Rehabilitasi.

Asistensi Penguatan Ketahanan Keluarga Dirangkaikan Dengan Tali Asih di Desa Setia Budi Asistensi Penguatan Ketahanan Keluarga Dirangkaikan Dengan Tali Asih di Desa Setia Budi Asistensi Penguatan Ketahanan Keluarga Dirangkaikan Dengan Tali Asih di Desa Setia Budi

#hidup100%
#bengkayangbebasnarkoba

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel